Info

Cara Menghapus Akun Mi Cloud yang Terkunci Lupa Sandi

KamuKanIT – Cara menghapus akun Mi terbilang cukup mudah, namun bagaimana jika si pengguna justru lupa sandi dan email akun Mi?

Sudah bukan hal mengherankan jika banyak pengguna Xiaomi yang lupa dengan akun Mi mereka sendiri. Lupa sandi dan email itu sendiri menjadi kendala paling utama dalam menghapus akun Mi.

Smartphone Xiaomi sendiri memang sudah dilengkapi dengan sebuah fitur yang Bernama Mi Cloud. Fitur tersebut memiliki fungsi untuk membackup secara otomatis setiap foto dan video yang tersimpan di memori internal smartphone pengguna.

Tidak hanya itu, adanya akun Mi ini juga berguna untuk menyimpan informasi kontak, catatan, rekaman dan memiliki fitur yang dapat menemukan perangkat.

Cara Menghapus Akun Mi Cloud yang Terkunci Lupa Sandi

Menghapus Akun Mi Cloud yang Terkunci atau Lupa Sandi

Hadirnya akun Mi ini sangatlah penting untuk pengguna Xiaomi demi menjaga keamaan ponsel. Akan tetapi, masih banyak pengguna yang tidak memanfaatkan fitur cloud tersebut dan hanya menggunakannya untuk login smartphone aja, sayang sekali bukan.

Jika si pengguna ingin menjual ponsel, maka tentu saja akun Mi yang ada harus dihapus terlebih dahulu bukan?

Selain itu, Hp Xiaomi sendiri juga tidak bisa di reset jika masih ada akun Mi yang terdaftar pada ponsel tersebut. Hal tersebut tentu sangat menyebalkan bukan?

Akan tetapi adanya fitur akun Mi justru berguna pada saat smartphone tersebut hilang. Karena saat perangkat hilang dan direset oleh orang lain tanpa menghapus akun Mi terlebih dahulu, maka secara otomatis ponsel tersebut tidak akan bisa dibuka.

Pelaku pencurian ponsel biasanya akan langsung melakukan riset agar ponsel curiannya bisa langsung dijual dan memperoleh uang.

Namun, jika masih terdapat akun Mi di dalamnya maka sang pengguna harus memasukkan sandi akun Mi. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi akun Mi yang lupa sandi dan email, berikut ini penjelasannya.

Baca Juga  Cara Membuat Baca Juga di Wordpress

Cara Menghapus Mi Cloud yang Lupa Password

  • Langkah pertama, pengguna bisa membuka alamat https://account.xiaomi.com/ dari ponsel maupun komputer
  • Kemudian setelah terbuka, klik tulisan “Forgot Password” atau “Lupa Sandi” pada bagian bawah setelah tombol Sign In
  • Kemudian pengguna hanya perlu menyetel ulang kata sandi dengan cara memasukkan alat email atau nomor handpohone dan klik berikutnya
  • Sistem akan mulai mengirimkan kode verifikasi ke email atau no handphone yang anda masukkan sebelumnya. Setelah mengklik Kirim, anda harus memasukan kode captcha dan klik Kirim agar system segera mengirimkan kode verifikasi
  • Jika sudah ada kode verifikasi, anda bisa langsung memasukkan kode tersebut pada halaman sebelumnya
  • Setelah itu, pengguna tinggal menyetel ulang kata sandi yang baru dan klik Kirim
  • Setelah berhasil mendapatkan kata sandi yang baru, maka pengguna tinggal login pada akun Mi yang sebelumnya tidak bisa dibuka
  • Jika memang smartphone sudah bisa terbuka, maka pengguna bisa langsung menghapus akun Mi dengan cara masuk pada Menu Setelan dan pilih menu Mi Account. Pada menu Mi Account ini anda bisa memilih pilihan keluar atau Sign Out agar akun Mi anda bisa langsung terhapus dari ponsel.

Menghapus Akun Mi

Itu dia tadi beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk menghapus akun Mi.

Meskipun anda tidak bisa masuk pada akun karena lupa sandi atau password, anda bisa mengikuti Langkah-langkah diatas secara berutuan.

Dengan begitu, semua data yang ada di dalam Mi Cloud bisa terhapus dan tidak disalahgunakan. Cara ini juga terbilang sangat ampuh untuk menghapus akun Mi pada ponsel yang telah dicuri agar semua data yang ada tidak disalahgunakan oleh pihak pencuri.

Baca Juga  Cara membuat email dan daftar akun gmail lewat android

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also
Close
Back to top button

Adblock Detector

Mohon untuk mematikan ad block anda. Terimakasih